Sabtu, 12 Desember 2015

Online 04 Kewirausahaan

Rencana Produksi
a. Lokasi usaha
            Dalam mendirikan distro kita harus mencari tempat yang strategis, karena pada umum nya sebagian konsumennya anak muda maka sebaiknya distro dibangun atau didirikan di tempat yang biasa anak muda sering berkumpul. Dengan cara ini tentu distro yang didirikan akan menarik perhatian bagi para anak muda tersebut dan kemudian mengunjungi distro tersebut. Selain dengan cara tersebut, orang banyak menggunakan internet untuk mempromosikan distronya. Blog dan situs pertemanan sering digunakan untuk memperkenalkan distro yang dia dirikan kepada orang-orang. Selain itu mempromosikan melalui mulut ke mulut juga cukup efektif. Apalagi distro merupakan tempat anak-anak muda berkumpul, pasti mereka akan memberi tahu kepada temannya untuk mengunjungi distro tersebut.
            Lokasi yang sedang saya incar di tempat perkota’an. Terkhusus di daerah yang ramai penduduk. Tempat yang strategis dekat dengan universitas terkenal. Sehingga akan lebih mudah bagi pelanggan untuk mengunjungi toko distro kita. Dekat dengan tempat wisata terkenal. Sehingga para turis asing maupun lokal dapat singgah untuk melihat produk-produk baru yang kita miliki. Lokasi ini lah yang dapat membuka jalan kesuksesan dalam menjalakan usaha yang sedang kita tekuni.
b.  Penetapan Harga
        Harga yang akan dikenakan adalah harga yang diperkirakan akan terjangkau oleh masyarakat sekitar. Setelah memperhitungkan dengan cukup matang, akhirnya kami tetapkan sebagai harga awal berikut adalah tabel harga jasa produk yang ditawarkan. adapun untuk selanjutnya harga akan disesuaikan dengan perkembangan selanjutnya.
No.
Jenis Produk
Harga
1
Kemeja
> Rp.   89.000,-
2
Kaos
> Rp.   90.000,-
3
Jeans
> Rp. 180.900,-
4
Gaun 
> Rp. 235.800,-
5
Kerudung
> Rp.   69.900,-
6
Rok
> Rp. 109.900,-
7
Jaket
> Rp. 199.900,-
8
Aksesoris
Rp. 24.500,- s.d Rp. 78.900,-

·            Pelaksanaan Distribusi
Distribusi yang dilakukan perusahaan kami yaitu distribusi intensif, diusahakan sebanyak mungkin agar dapat menjual produk sebanyak-banyaknya dan lebih mendekati konsumen, sehingga lebih mudah dalam penjualannya dalam menghasilkan keuntungan yang sebanyak-bantaknya.  
·            Strategi Promosi yang akan dilakukan  
Strategi yang akan kami jalankan pada perusahaan ini antara lain :
   Membuat pamphlet-pamflet berisi produk – produk baru yang akan ditempel tiap bulannya.
         Melakukan iklan-iklan di dunia internet baik melalui situs jejaring sosial maupun forum.
         Membuat catalog-katalog mengenai fashion yang sedang uptodate di distro

c. Sumber-sumber Produk / Bahan
Untuk sumber-sumber bahan baku atau supplier pakaian, kami mengambil dari supplier atau perusahaan yang sudah terjamin dan terbukti kualitas pakaiannya dengan model dan corak yang menarik konsumen tentunya. Sehingga dengan begitu tidak merugikan berbagai pihak, baik dari pihak perusahaan maupun konsumen yang membelinya.

d.  Produk yang dihasilkan
Semakin tingginya kebutuhan masyarakat akan pakaian dan fashion lainnya sehingga menghabiskan sampai 3 lusin pakaian dalam sehari, belum termasuk aksesoris yang semakin marak digunakan oleh masyarakat, khususnya oleh anak remaja.
Adapun kualitas produk atau mutu produk yang kami hasilkan memiliki beberapa keunggulan:
o   Berkualitas tinggi dan dapat memuaskan konsumen,
o   Bermacam-macam bentuk dan ukurannya dengan style yang uptodate
o   Hasil sablon sangat rapi dan tidak mudah luntur walau beberapa kali cuci.
Kegunaan produk
Sebagai kebutuhan sehari-hari dengan berbagai macam fungsi dan manfaat
Selain itu, produk yang kami pasarkan mempunyai beberapa keistimewaan, diantaranya :
o   Harga terjangkau oleh kemampuan konsumen,
o   kualitas produk terjamin
o   sesuai dengan selera masyarakat

e. Biaya proses produksi per tahun terdiri dari :
1.      Modal Awal produksi
Renovasi Awal & Desain Interior

Rp.   20.000.000,-
Kulakan baju grosir

Rp. 600.000.000,-
Biaya Soft Opening dan Promosi awal

Rp.     5.000.000,-
Biaya gaji karyawan tahun pertama

Rp.   60.000.000 ,-  +
Jumlah Modal Produksi

Rp. 685.000.000,-

2.      Biaya lain-lain
·         Listrik                                                    Rp. 12.000.000,-
·         Asuransi                                                 Rp. 11.000.000,-
·         Transportasi                                           Rp.   6.500.000,-
·         Administrasi                                          Rp.   4.500.000,-
·         Pajak                                                      Rp.   2.750.000,-
·         Pemeliharaan gedung dan peralatan      Rp.   6.000.000,-  +
Jumlah biaya lain-lain                            Rp. 42.750.000,-
Total seluruh biaya produksi (1 + 2)
Jumlah modal produksi                                     Rp. 710.000.000,-
Jumlah biaya lain-lain                                        Rp.   42.750.000,-    +
Total                                                                  Rp. 667.250.000

  f. Tenaga kerja
tenaga kerja yang kita gunakan dalam distro ini adalah sebagian besar wanita. Di dalam memilih karyawan juga kita menentukan kriteria yang pas untuk tempat distro kita. Karena postur tubuh yang ideal akan lebih menarik pelanggan untuk mengunjungi toko kita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar